Skip to main content

11 Rekomendasi Destinasi Wisata Labuan Bajo yang Wajib Dikunjungi

Labuan Bajo Merupakan Ibu Kota Kabupaten Manggarai Barat, Flores, Nusa Tenggara Timur. Dari Waktu ke waktu Labuan Bajo kian menunjukkan keindahannya  lewat alamnya yang mempesona.
 Labuan Bajo, Sebuah kota dengan Destinasi Wisata Super Premium telah menjadi sasaran utama bagi Para wisatawan dari berbagai penjuru dunia.
 berikut ini infosatu merangkum setidaknya ada 11 Destinasi Di Labuan Bajo yang wajib Dikunjungi oleh setiap wisatawan yang datang ke kota ini;
1. Pulau KOMODO,
yang satu ini tidak asing lagi bagi kita. sebuah pulau yang menjadi habitat bagi binatang purba kadal raksasa Komodo Dragon. Pulau Komodo ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO, dan dijadikan kawasan konservasi bagi satwa purba tersebut. pengunjung selain melihat Komodo secara langsung, juga bisa menikmati panorama alam yang indah.
2. Pulau Padar,
Dari namanya sudah tak asing lagi, Tempat satu ini dijadikan tempat foto yang favourit. Ia siapa yang tak mau fotonya terlihat cantik berlatarkan pemandangan alam yang mempesona dan eksotis. pengunjung akan menikmati pemandangan alam yang sempurna, Gugusan bukit yang menjulang dengan panorama laut yang mempesona.
3.Pulau Rinca, 
Pulau ini terkenal dengan hutan bakaunya yang tumbuh subur disepanjang garis pantai. selain menikmati alam, pengunjung yang peduli lingkungan juga bisa berpartisipasi dalam perawatan alam dengan cara ikut serta dalam menanam bakau.
4. Pink Beach,
Sesuai dengan namanya Pulau menawarkan pemandangan yang indah dengan pantainya yang berwarna pink, selain pantai tempat ini juga menyimpan ekosistem laut yang indah dan menakjubkan.
5.Pulau Kanawa, 
Sebuah tempat wisata yang menawarkan keindahan Alam bawah laut. tempat ini menjadi tempat favorit bagi pengunjung yang suka snorkeling, karena alam laut yang indah dan juga Air laut yang begitu jernih.
6. Pulau Bidadari, 
Tempat Snorkeling yang tak kalah menakjubkan lainnya adala Pulau Bidadari. sesuai namanya Pulau ini merupakan pulau yang begitu cantik. Alam bawah lautnya yang begitu cantik, begitu juga dengan pantainya yang memanjakan mata. pulau ini terkenal sejuk dan asri, karena pepohonan yang rindang dan hawa yang sejuk.
7. Manta Point',
Kalau yang satu ini Merupakan spot wisata primadona bagi wisatawan. tempat ini merupakan tempat hidupnya berbagai biota laut yang sangat menarik perhatian. di sini Pengunjung akan melihat secara langsung ikan pari manta.
8. Gua Rangko,
Bagi wisatawan yang suka berpetualang, ini merupakan tempat yang tepat dan menyenangkan. pemandangan yang disajikan begitu menarik, dengan stalagit dan aliran air asin yang ada di dalam Gua.
9. Gili Laba, 
Merupakan sebuah pulau kecil yang berada di Labuan Bajo. tapi jangan salah meski kecil Gili Laba menghadirkan panorama yang indah
10. Goa Batu Cermin,
Goa Batu Cermin adalah salah satu obyek wisata yang unik yang terdapat di Labuan Bajo  Ketika memasuki goa, pengunjung dapat melihat sinar matahari saat siang hari masuk melalui celah-celah goa. Sinar akan dipantulkan oleh dinding-dingingnya sehingga refleksi tersebut mirip seperti sinar matahari yang memantul di cermin. Itu sebabnya, goa ini diberi nama batu cermin.
11.  Desa Wisata Wae Lolos,
Setelah Berbagai destinasi yang ada ibu kota. Salah satu destinasi super prioritas yang masih dalam pembangunannya adalah desa wisata wae lolos, terletak di Kecamatan Sano Nggoang Kabupaten Manggarai Barat ±30 km dari labuan bajo, ditempuh dalam waktu ± 1 jam.
 di wae lolos, ada berbagai destinasi yang unik juga menarik, ada jalur tracking, air terjun, air panas alami dan juga wisata budaya. wae lolos disebut juga Desa seribu air terjun, Desa ini Merupakan surganya Air terjun. disepanjang jalur tracking para pengunjung bisa menikmati panorama alam air terjun yang berbaris rapi di samping jalur tracking.
Itulah ke 11 rekomendasi Destinasi wisata yang ada di labuan bajo, silahkan pilih mana yang duluan anda kunjungi.

Comments

Popular posts from this blog

Jenis Burung Endemik Yang Hanya ditemui Di Flores Nusa Tenggara Timur,NTT.

Flores Adalah salah satu pulau di Nusa Tenggara Timur yang menyimpan banyak daya tarik. tidak hanya komodo,masih banyak penemuan-penemuan hewan endemik di pulau ini yang keberadaannya dilindungi oleh pemerintah karena keunikan dimilikinya. dinamakan hewan endemik, karena beberapa hewan yang ada di Flores ini hanya ada dan hidup di hutan Flores. Berikut infosatu merangkum beberapa Burung nama dan jenis Burung endemik Flores: 1. KEHICAP FLORES ( Monarca sacerdotum mees, 1973) . Burung endemik Flores yang satu ini hanya bisa ditemukan di Flores bagian Barat,  penyebaran burung ini meliputi wilayah yang sempit yakni HUTAN MBELILING, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai BaraT, Nusa Tenggara Timur, NTT. Burung endemik satu ini memiliki suara kicauan yang unik dan merdu, hutan Mbeliling merupakan tempat Burung Kehicap Flores ini berkembang. 2.SERINDIT FLORES ( Loroculus Flosculus ). Serindit Flores berukuran sekitar 11 dan 12 cm.  burung ini dijual disebut sebagai Burung penggemar Ara,

Tuai Kontroversi, Kehadiran TIMNAS ISRAEL U20 di Indonesia Ditolak Berbagai Pihak. Ketua DPP PDIP : Kami Menolak, Sesuai Amanat Konstitusi dan Prinsip Bung Karno!

Infosatu -   Kabar Tentang Keikutsertaan Israel dalam Ajang World Cup U20 yang akan diselenggarakan di Indonesia menuai Banyak Komentar. Penolakan terhadap hadirnya Timnas Israel tersebut semakin disuarakan, Berbagai Kalangan memberikan pandangannya Terkait alasan kenapa Timnas Israel tidak boleh menginjakkan kaki di Bumi Pertiwi .  Dilansir Dari Merdeka.com, Anggota DPR RI Fraksi PKS M. Nasir Djamil dengan Tegas memberikan sikap, bahwa menolak Kehadiran timnas Israel U20 untuk berlaga di World Cup U20 yang diselenggarakan di Indonesia, tidak hanya itu ia juga meminta pemerintah juga harusnya memberi sikap serupa (menolak).   Baca juga : Virall!! 7 Selebgram Cantik yang ternyata Bukan Manusia Desa Wisata Wae Lolos Dapat Penghargaan Registrasi ADWI 2023 Daftar Aplikasi Belajar Bahasa Asing Paling Lengkap  Lanjut Bang Nasir, Jika pemerintah Mengizinkan Timnas dari Negara Penjajah tersebut berlaga di Di Indonesia, Itu sama saja mengakui eksistensi Negara tersebut, padahal Kita tahu bah

Info satu - Desa Wae Lolos -Sensasi Air Mancur Raksasa Alami

Infosatu - Wae Lolos - Tidak ada habisnya kalau kita berbicara tentang keindahan alam di desa wae lolos yang dikenal juga desa seribu air terjun. Julukan desa "seribu air terjun"tersebut bukan tanpa alasan. Di desa ini merupakan surganya air terjun, ada banyak spot air terjun yang kini sudah menjadi incaran para pecinta alam yang ramai dikunjungi.. Diantara air terjun - air terjun super epik tersebut, ada salah satu air terjun yang tidak kalah epik dan pemandangan yang "eye catching". Dia adalah Air Terjun Cunca Rii. Air terjun cunca Rii, dari bentuknya cunca rii merupakan air terjun tanpa kolam. Rii dalam bahasa daerah setempat adalah, atap rumah pada zaman dulu yang terbuat dari ilalang dan dianyam dengan rapi.  Seperti itulah cunca rii, tetesan airnya bak tetesan air hujan dari atap rumah dengan bunyi gemercik yang khas. Tepat di atas ari terjun ini ada sebuah "kolam bidadari" yang jika anda sedang berada di dalam kokan tersebut, anda akan merasakan sen

BANTUAN KEMANUSIAAN UNTUK KORBAN MUSIBAH KEBAKARAN DUSUN NDOLE, DESA GOLO DAMU, NTT

Doc: Infosatu.web.id Infosatu - Satu unit rumah milik Bapak Blasius Agen (65) Warga Dusun Ndole Desa Golo Damu, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat Hangus dilahap si "Jago merah" Pada 08 Maret lalu. Untungnya, Tidak ada korban jiwa dalam Kejadian Tersebut. saat kejadian Blasius Agen berada dikebun, hanya putrinya yang masih duduk di Kelas 3  SMP (SMPN 2 MBELILING) yang berada di lokasi Kejadian , Putrinya tersebut berhasil selamat dari kejadian Na'as tersebut. Namun sayangnya, 1 Unit rumah tersebut tidak bisa diselamatkan, rumah tersebut hangus dilahap kobaran api yang begitu cepat.  Baca juga : 7 Selebgram Cantik ini Ternyata Robot Kobaran api lambat diantisipasi karena terkendala air. Warga hanya mengandalkan air selang untuk memadamkan api.  Doc:infosatu Kerugian yang dialami oleh oleh keluarga korban ditaksir hingga Ratusan juta rupiah. Pemilik Rumah, bapak Blasius Agen menyebutkan jenis kerugiannya antara lain uang tunai Rp10 juta, padi 10 karung

Melodi rindu

Seiring melody mengalun di malam yang sunyi, entah kenapa jiwaku merasa ada yang berbeda. Berbeda ketika kita, aku dan kamu tak lagi bisa berjabat, berbeda ketika aku dan kamu tak lagi saling bertatap. Rasa rindu akan sosokmu kian merasuk, entah siapa yang disalahkan. Apakah aku, ataukah kamu,atau mungkin sang jarak dan waktu yang terlalu cepat memisahkan dua insan yang tengah dilanda kasmaran. Segelitik rindu itu membuat ku tak lagi merasa aku hidup, alunan melodi yang berhembus bersama angin malam di pulau dewata telah menghancurkan hatiku berkeping-keping. Aku tak lagi mampu bernapas lega. Rindu itu seperti memenjarakan aku dalam keterpurukkan. Rindu itu telah memenjarakan aku, seakan dia tak lagi rela melihatku tersenyum dalam kebahagiaan.   Oh rindu… tidakkah kau merasa sedih melihatku yang mati suri dalam hati yang tengah dilanda rasa tak menentu?… Tidakkah kau merasa iba melihat aku yang tengah menangis dalam kehampaan.. Rindu…… Dekaplah aku yang tengah mer